Koneksi Internet Menggunakan HP CDMA
Teknologi internet tidak saja merambah pada kecepatan, tetapi mulai di sajikan pada teknologi handphone. Pada artikel kali ini dibahas sedikit mengenai kecepatan koneksi dengan CDMA dan kemudahan menginstall handphone menjadi sebuah modem PC. Koneksi CDMA pada saat ini dapat mencapai 230Kbps untuk koneksi dan kecepatan download 15KB/s (153Kbps). Untuk perbandingan, kecepatan CDMA telah mencapai 3X sistem koneksi dial-up dan sudah separuh dari sistem koneksi cable modem. Memang belum cepat, tetapi cukup lumayan bila anda memiliki area yang tidak terjangkau oleh cable modem atau ADSL modem. Solusi ini setidaknya dapat menyajikan sebuah koneksi internet dimana saja dan kapan saja yang cukup mengunakan handphone untuk dijadikan sebuah modem bersama sebuah PC.
Tahapan untuk menginstall dengan Handphone CDMA : 1. Persiapan untuk membuat Com Port, komunikasi modem dilakukan melalui Com Port dan digunakan cable data untuk difungsikan sebagai Com Port. Caranya dengan merubah fungsi dari USB Cable data menjadi sebuah COM pada PC 2. Mengenal Handphone sebagai Modem. Setting driver dari install driver setelah dibukanya Com Port maka software WinXP dapat mengenal Handphone sebagai Modem 3. Proses untuk koneksi Network pada Windows XP, setelah COM port dan Modem selesai di Install, proses terakhir adalah memasukan fungsi koneksi dari Modem sebagai koneksi ke Internet. Perlengkapan untuk koneksi Internet dengan Handphone CDMA Untuk perlengkapan, pada percobaan ini digunakan: * Prolific GW-DKU-001- Compatible Cable data DKU5 Nokia * Nokia CDMA 6585 * Starone CDMA Prepaid Untuk perlengkapan PC: * Pentium P4 2.4C @ 3.3Ghz * Corsair memory 1GB TwinX PC320 * Asus P4C800-D * Gigabyte Radeon 9800 Pro * Seagate 120GB SATA Harddisk * USB port internet ICH5 * Flatron L1710B LCD monitor * Zalman ZM-400B APS Fungsi Cable data selain menjadi simulasi Com Port, juga difungsikan sebagai fungsi tranfer data dari handphone ke PC. Sedangkan modem difungsikan sebagai modem pada koneksi internet dari PC.
0 comments:
Posting Komentar